Makassar, Insertrakyat.com – Seorang remaja bernama Ian jadi korban pembusuran di perempatan Jalan Bunga Ejaya Mas Panjul.Peristiwa itu terjadi pada Selasa dini hari, sekitar pukul 03.30 WITA.
Pelaku yang berboncengan motor tiba-tiba melepaskan busur ke arah anak-anak yang sedang bermain bola.
Anak panah mengenai bagian bawah telinga Ian, menyebabkan luka.
Setelah melakukan aksinya, pelaku langsung melarikan diri.Warga sekitar menyesalkan kejadian ini dan meminta polisi meningkatkan patroli.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mereka berharap polisi menertibkan aktivitas bermain bola di jalan pada malam hari. Selain mengganggu, hal ini juga berisiko membahayakan keselamatan.
Kapolsek Bontoala, Andi Aris Abu Bakar, membenarkan kejadian tersebut.
Namun, korban tidak melapor karena luka yang dialami tidak terlalu parah.
“Busur tidak tertancap dalam, korban cabut sendiri,” kata Andi Aris. Korban tidak menjalani operasi. Pihak kepolisian masih mencari Pelakunya. Masyarakat juga diimbau untuk segera melapor jika melihat hal mencurigakan. (*)
Penulis : Sudi
Editor : Bahtiar