INSERTRAKYAT.COM, MEDAN, – Sebanyak 165 prajurit Kodam I/Bukit Barisan dinyatakan lulus dalam Uji Kenaikan Tingkat (UKT) Pencak Silat Militer dari sabuk kuning ke sabuk hijau. Kegiatan berlangsung di Medan, Jumat (29/8/2025), dalam rangkaian Latihan Kader Pelatih (Latkadertih) Tersebar Tahun Anggaran 2025.
Kajasdam I/BB Kolonel Inf Ahmad Aziz, S.Sos., M.I.P. menegaskan bahwa pencapaian ini mencerminkan kerja keras, kedisiplinan, serta semangat pantang menyerah prajurit. “Prestasi ini bukan sekadar simbol, melainkan bukti kesiapan fisik dan mental dalam menghadapi tantangan demi bangsa dan negara,” ujarnya.
Penyematan sabuk hijau dilakukan secara simbolis oleh perwakilan peserta dari tiap golongan. Untuk perwira diwakili Letda Arm Antony (Yon Armed 2/105), bintara oleh Sertu Andre (Deninteldam I/BB), dan tamtama oleh Pratu Jordy (Denmadam I/BB).
Selama UKT, para peserta menjalani ujian ketat di bawah pengawasan pelatih. Materi mencakup teknik dasar pencak silat, strategi tempur, serta ketahanan fisik. Uji ini tidak hanya menajamkan keterampilan beladiri, tetapi juga memperkuat disiplin, solidaritas, dan motivasi prajurit dalam tugas.
Hadir dalam kegiatan Ketua IPSI Pengprov Sumatera Utara beserta pengurus, Waasops Kasdam I/BB, Wakajasdam I/BB, serta sejumlah pejabat staf. Mereka menilai program UKT efektif membentuk prajurit yang tangguh, profesional, dan berkarakter.
(Johan).